Gorontalo | Waspada24.com, Gubernur Gorontalo, Gusnar Ismail, melakukan salat Jumat berjemaah di Masjid Agung Baiturrahman, Kecamatan Limboto, Kabupaten Gorontalo, pada Jumat (7/3/2025). Ini merupakan momen salat Jumat pertama di bulan Ramadan 1446 Hijriah. Jumat (7/03/25).
Gusnar Ismail memanfaatkan kesempatan ini untuk bersilaturahmi dengan jemaah setempat. Setelah salat Jumat, ia bersalaman dengan sejumlah jemaah dan menyapa mereka dengan hangat. Beberapa jemaah tersebut merupakan teman masa sekolah dan sesama pegawai dulu.
Diketahui, Gusnar Ismail pernah bersekolah di SDN 11 Hepuhulawa dan SMP Limboto. Jemaah Masjid Agung Limboto memberikan ucapan selamat kepada Gusnar Ismail atas terpilihnya sebagai Gubernur Gorontalo periode 2025-2030 bersama Wakil Gubernur Idah Syahidah Rusli Habibie.
Selain itu, Masjid Agung Limboto, yang dibangun pada tahun 1979, merupakan masjid bersejarah dan terbesar di Kabupaten Gorontalo. Masjid ini memiliki sejumlah fasilitas, seperti taman pengajian Al-Qur’an, perpustakaan, taman, dan sebagainya. Masjid ini juga terletak dekat Menara Keagungan, salah satu ikon Gorontalo.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut adalah Bupati Gorontalo, Sofyan Puhi, dan Profesor H. Sofyan Kau sebagai khatib. Materi khutbahnya menekankan esensi puasa di bulan Ramadan dan ajakan untuk meningkatkan ibadah pada bulan suci Ramadhan. (Talia)