TNI AD dan TWP AD Groundbreaking Pembangunan Ribuan Rumah Non-Dinas Prajurit dan PNS

WASPADA 24

- Redaksi

Minggu, 9 Maret 2025 - 17:01 WIB

5014 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SERANG, –TNI Angkatan Darat (TNI AD) bersama Badan Pengelola Tabungan Wajib Perumahan (BP TWP) TNI AD resmi memulai pembangunan ribuan rumah non-dinas bagi prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) TNI AD, ditandai dengan peletakan batu pertama (groundbreaking) di Kabupaten Serang, Banten, Minggu (9/3/2025).

Acara ini menjadi tonggak penting dalam upaya TNI AD meningkatkan kesejahteraan prajurit dan PNS dengan menyediakan hunian yang layak, nyaman, dan terjangkau.

Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., dalam sambutan tertulis yang dibacakan Inspektur Jenderal Angkatan Darat (Irjenad) Letjen TNI Erwin Djatniko, S.Sos., menegaskan bahwa program perumahan ini merupakan bagian dari komitmen TNI AD untuk memastikan kesejahteraan anggota beserta keluarganya.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kesejahteraan prajurit dan PNS adalah prioritas TNI AD. Melalui program ini, kami berharap mereka dapat memiliki tempat tinggal yang nyaman dan berkualitas,” kutip Irjenad.

Selain tempat tinggal, berbagai fasilitas pendukung juga akan dibangun, seperti tempat ibadah, sarana olahraga, taman bermain, serta akses transportasi yang baik. Selain itu, sistem kepemilikannya dirancang dengan skema kredit perumahan yang terjangkau sebagaimana yang telah disiapkan oleh TWP AD, sehingga semakin memudahkan prajurit dan PNS dalam memiliki hunian pribadi.

Groundbreaking ini dilakukan bersama Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait dan dihadiri oleh pejabat TNI AD, pemerintah daerah, serta mitra pengembang. Pembangunan ini diharapkan dapat segera rampung agar dapat langsung dihuni oleh para prajurit dan PNS.

Pembangunan rumah non-dinas ini mencakup beberapa lokasi, yaitu Graha Kartika Pesona di Serang sejumlah 2.023 unit, Sirnajaya Kartika di Kabupaten Bekasi sebanyak 770 unit, Graha Kartika Sedayu di Kabupaten Bantul 530 unit, Griya Sentana di Kabupaten Bogor 1.070 unit, serta Graha Buana Asri di Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, sebanyak 1.367 unit.

Ke depan, TNI AD dan TWP AD akan terus mencari lokasi-lokasi strategis lainnya di berbagai wilayah Indonesia agar lebih banyak prajurit dan PNS yang dapat memiliki rumah di dekat tempat dinas mereka.

Program ini menjadi wujud nyata perhatian TNI AD dalam meningkatkan kesejahteraan anggotanya, sejalan dengan visi menciptakan prajurit yang profesional, sejahtera, dan siap menjalankan tugas negara dengan optimal. (Dispenad)

Berita Terkait

Kakanwil BPN Kepri Nurus Sholichin Dampingi Menko AHY, Menteri Iftitah Sulaiman dan Wamen Ossy Dermawan Dalam Penyerahan Sertipikat HM di Rempang Batam
Mantan Direktur Kilang Pertamina Buka Suara, Uraikan Takaran Ambisi Kilang 1 Juta Barel Menteri ESDM
Perubahan RUU TNI No. 34/2004, Sikap Aliansi Masyarakat Peduli Keamanan Negara
Polri Akan Tegas Tindak Preman Berkedok Ormas yang Ganggu Investasi
Panglima TNI Tinjau Motah Mabes TNI: Inovasi Pengelolaan Sampah Ramah Lingkungan
Massa PW GPA DKI Jakarta Demo di Depan Kejagung, Desak Bongkar Semua Aktor yang Diduga Terlibat Korupsi di BBM Minyak Mentah
Safari Ramadhan Kebangsaan, Terpilih PW GPA DKI Ajak Masyarakat Tolak Penggiringan Opini Di Medsos Untuk Melemahkan Kinerja Kapolda Metro Jaya
Perusahaan Asal Sumsel Ekspor Perdana 162 Ton Serbuk Karet ke Tiongkok

Berita Terkait

Sabtu, 8 Maret 2025 - 14:05 WIB

Publik Menanti Kepastian Hukum Atas Dugaan Pengancam Kadis PMK kepada Mahasiswa

Kamis, 27 Februari 2025 - 18:22 WIB

Laporan Korupsi di Tasikmalaya: AMAK Indonesia Tuntut KPK Tindak

Rabu, 5 Februari 2025 - 19:58 WIB

Mantan Kadis PUPR Ogan Ilir Ditahan 20 Hari Terkait Dugaan Korupsi Proyek Jalan Rp 2 Miliar

Senin, 3 Februari 2025 - 17:51 WIB

Alam Aksi Desak Kejati Aceh usut Dugaan Korupsi Hibah KONI Aceh

Rabu, 15 Januari 2025 - 15:46 WIB

LSM Jerat Surati Besarnya Dugaan Ratusan Miliar Anggaran Dinas Kesehatan Pesawaran

Senin, 13 Januari 2025 - 18:39 WIB

Apresiasi Kinerja Kejari Palembang Dan Kejati Sumsel, Gempur Siap Aksi Jilid III Menuntut Pj Gubernur Evaluasi Pejabat Terindikasi Korupsi

Berita Terbaru

REGIONAL

Revitalisasi Danau Siombuk.

Rabu, 19 Mar 2025 - 03:33 WIB